Kapur IX, 05 Februari 2021
Kecamatan Kapur IX melaksanakan sebuah tahapan perencanaan pembangunan tingkat Kecamatan untuk dimasukkan ke RKPDaerah tahun 2022 pada hari Kamis tanggal 05 Februari 2021. Musrenbang dibuka secara resmi oleh Camat Kapur IX Ferry Aryantoni, S.STP.M.Si.
Dalam sambutannya Camat menyampaikan apresiasi atas kehadiran semua undangan yang hampir lengkap. Ini menandakan kepedulian kita terhadap perencanaan pembangunan yang betul- betul transparan dan berdasarkan usulan delegasi nagari.
Hasir dalam musrenbang ini Wakil Ketua DPRD Kabupaten Lima Puluh Kota bapak Syamsul Mikar beserta 3 rekannya satu Dapil yaitu H. Darlius dari fraksi PDIP, H. Irmantedi dari fraksi Gerindra dan Samsuwirman dari Fraksi Demokrat.
Syamsul Mikar menyampaikan sambutan bahwa dalam sebuah perencanaan pembangunan faktor yang paling penting adalah komitmen. Pemerintah Kabupaten harus komit dengan visi misinya serta tertuang dalam RPJM Daerah, begitu juga Wali Nagari juga harus komit dengan RPJM dan RKP Nagarinya, sehingga target dan rencana pasti akan terpenuhi. Sehingga kinerja pemerintah juga akan tercapai sesuai visi dan misi. Syamsul Mikar juga menyesalkan seringnya Pemerintah Kabupaten tidak komit dengan kesepakatan yang sudah dibuat, pemotongan anggaran dan pengurangan kegiatan yang sudah disepakati masih sering terjadi. Beliau berharap dengan akan dilantiknya Bupati yang baru, semoga lebih baik untuk Nagari, kecamatan bahkan untuk Kabupaten kita.
Semua OPD yang hadir menyampaikan program dan kegiatan yang sudah dan yang akan dilaksanakan tahun 2021 ini diantaranya Bapelitbang, Dinas PU, Dinas Pendidikan, Dinas kesehatan, Dinas DagKop dan UMKM, Distanhorbun, Dinas perikanan, peternakan dan DPMD/ N serta seluruh UPT yang ada di Kapur IX. red