Selamat datang di Website Resmi Nagari Koto Bangun Kecamatan Kapur IX KOTO BANGUN MEMBANGUN DENGAN HATI NURANI MARI BERSAMA KITA KAWAL PELAKSANAAN PEMBANGUNAN DI NAGARI KOTO BANGUN. JIKA ANDA MENEMUKAN KECURANGAN SEGERA LAPORKAN KEPADA WALI NAGARI. HP / WhatsApp 085364299282 ANDA PERLU TAU DAN WAJIB TAU...!!! Mari lengkapi administrasi kependudukan dengan mudah hanya di Jempol Nagari Dukcapil Jempol Nagari adalah Jembatan Pelayanan online Nagari. Membahagiakan masyarakat NIKMATI LAYANAN MANDIRI NAGORI CODIEK HANYA MELALUI ANDROID. SEMUA DOKUMEN BISA DICETAK/DITERIMA DI RUMAH.

Artikel

PENGUMUMAN PEREKRUTAN PENGURUS BUMDES KOTO BANGUN

29 Oktober 2021 08:00:00  Administrator  3.888 Kali Dibaca 

PANITIA SELEKSI PESERTA PELAKSANA OPERASIONAL

BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDes) “ BANGUN SAIYO ”

NAGARI KOTO BANGUN KECAMATAN KAPUR IX

 

PENGUMUMAN

Pemerintah Nagari Koto Bangun saat ini membuka kesempatan kepada putra-putri terbaik Nagari Koto Bangun Kecamatan Kapur IX Kabupaten Lima Puluh Kota dengan integritas serta komitmen tinggi untuk bergabung dan berkarir di Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) “ BANGUN SAIYO ” Nagari Koto Bangun pada posisi sebagai berikut :
Adapun Jenis posisi pekerjaan yang dibutuhkan sebagai Pelaksana Operasional sebanyak 3 orang dengan Kualifikasi Jabatan :

  1. 1 Orang Direktur Utama
  2. 1 Orang Sekretaris
  3. 1 orang Bendahara/ Manager Keuangan

KOMPETENSI KHUSUS PELAKSANA OPERASIONAL :

  1. Warga Nagari Koto Bangun yang memiliki jiwa wirausaha yang kuat. Karena BUMDes adalah lembaga usaha maka jiwa wirausaha menjadi syarat penting, diutamakan memiliki pengetahuan dan kemampuan dalam pemberdayaan masyarakat, pengorganisasian masyarakat desa, mampu melakukan fasilitasi kelompok-kelompok masyarakat desa;
  2. Berdomisili dan menetap di desa/Nagari sekurang-kurangnya 2 Tahun, Selain aspek penerimaan warga domisili yang lama akan membuat seseorang mengenal dengan baik potensi desanya;
  3. Berkepribadian baik, jujur, adil, cakap dan perhatian terhadap usaha ekonomi desa. Meskipun ini terkesan normatif tetapi BUMDes dituntut terbuka dalam menjalankan kegiatannya sehingga kejujuran menjadi indikator yang sangat utama
  4. Berpendidikan minimal setingkat SMU/Madrasah Aliyah/SMK atau sederajat, memiliki kemampuan mengoperasikan komputer minimal Microsoft Office (MS Word, MS Excel) dan jaringan internet dengan baik;
  5. Mempunyai kualifikasi kecakapan, keahlian, pengalaman kerja dan keterampilan yang diperlukan dibuktikan dengan sertifikat keahlian;
  6. Mampu bekerjasama dalam satu tim;
  7. Mampu berkomunikasi dengan baik lisan dan tertulis dalam bahasa Indonesia.

Persyaratan Umum  :

  1. Warga Nagari Koto Bangun yang dibuktikan dengan KTP dan KK
  2. Bertempat tinggal dan menetap di Nagari Koto Bangun sekurang-kurangnya 2 (dua) tahun terakhir berturut-turut,
  3. Sehat jasmani dan rohani,
  4. Berpendidikan minimal SLTA atau sederajat,
  5. Setia dan berpegang teguh pada Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945,
  6. Berkepribadian baik, jujur, adil, cakap, berwibawa, penuh pengabdian dan tanggungjawab.
  7. Tidak sedang menjabat pengurus lembaga desa,
  8. Bukan PNS atau perangkat desa,
  9. Usia minimal 20 tahun maksimal 40 tahun

Persyaratan Administrasi   :

  1. Surat lamaran ditujukan kepada Panitia Seleksi Pelaksana Operasional BUMDes yang ditulis dengan tangan sendiri di atas kertas bersegel atau kertas yang ditempel materai Rp.10.000 menggunakan tinta hitam, surat lamaran dibuat rangkap 2 yang satu asli yang lainnya foto copy;
  2. Surat lamaran dilampiri  :
    1. Daftar riwayat hidup,
    2. Foto copy Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK)
    3. Foto copy Ijazah terakhir yang dilegalisir,
    4. Surat Keterangan Catatan Kepolisian ( SKCK ), Setelah lulus seleksi
    5. Surat Keterangan Sehat dari Dokter Pemerintah, setelah lulus seleksi
  3. Surat Pernyataan yang memuat :
    1. Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa;
    2. Setia dan taat kepada Pancasila sebagai dasar Negara, Undang- undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia;
    3. Sanggup berbuat baik, jujur, adil dan professional;
    4. Tidak sedang berstatus tersangka atau terdakwa karena tindak pidana yang diancam dengan pidana penjara;
    5. Pas foto berwarna  berukuran 4X6 sebanyak 3 lembar dengan warna background sama dengan foto di KTP-e

Cara, Waktu Pendaftaran dan Bentuk Ujian.

Cara pendaftaran :

  1. Pendaftaran dilakukakan secara offline dengan mengantar langsung ke sekretariat panitia seleksi
  2. Pendaftaran juga dapat dilakukan secara online dengan menggunakan google e_Form dengan cara klik link : FORMULIR PENDAFTARAN BUMDES
  3. Pendaftar online yang dinyatakan lulus Administrasi maka harus membawa bukti fisik persyaratan Ketika pelaksanaan Ujian.
  4. Bukti Administrasi dimasukkan map Warna hijau.

 

Waktu pendaftaran :

Dimulai sejak tanggal       : 22 s/d 29 Oktober 2021

Waktu/Jam                       : Jam Kerja

Tempat   Ujian                  : Sekretariat Panitia Seleksi Operasional BUMDes

  1. Bentuk Ujian meliputi  :
         ·  Ujian Tertulis
         ·  Ujian Praktek
         ·  Ujian Wawancara
  2. Hal-hal yang kurang jelas terkait pengumuman ini dapat ditanyakan kepada Panitia.

CONTACT PERSON/HP  :

  1. RISMAN 0852-6361-6288  
  2. DESWINDA SUNDARI 0823-8708-5477
  3. NUSRIZUL 0852-6355-0576
  4. ZAINAL GISRO 0822-8513-9171
  5. PURWANTO 0823-8194-3100

CONTOH FORMULIR DAPAT DIUNDUH PADA LAMPIRAN DI BAWAH INI.

 

Download Lampiran:
FORMULIR DAN FORMAT SURAT

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Aparatur Nagari

Back Next

Arsip Artikel

Sinergi Program

LAYANAN MANDIRI KEMENKEU SMART DUKCAPIL
KEMENDAGRI KEMENSOS BPJS
PPID 50 KOTA INFO COVID KOMINFO
Lapor SPT Tahunan

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:1.193
    Kemarin:202
    Total Pengunjung:903.652
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.119.167.189
    Browser:Mozilla 5.0

Wilayah Nagari

Agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Info Media Sosial

Lokasi Kantor Nagari


Kantor Desa
Alamat : Jorong I Nagari Koto Bangun
Nagari : Koto Bangun
Kecamatan : Kapur IX
Kabupaten : Lima Puluh Kota
Kodepos : 26273
Telepon : 081365085130
Email : nagarikotobangun2002@gmail.com